Pasang Iklan Di Sini

Sunday, September 21, 2014

Yuk, Intip Cara Mudah Mengeluarkan Racun Dari Tubuh!

Yuk, Intip Cara Mudah Mengeluarkan Racun Dari Tubuh!

DREAMERSRADIO.COM - Tubuh kita memiliki cara tersendiri untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Namun ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membuang racun tersebut. Seperti yang dilansir dari Lifehack.org, berikut beberapa cara tersebut!
1. Kurangi makanan olahan dan instan
Sebagai gantinya, cobalah mengkonsumsi buah dan sayur segar. Dengan begitu, maka kita akan mengurangi masuknya lemak, sodium, dan gula berlebih dalam tubuh kita. Buah dan sayur juga dapat membersihkan tubuh dan membuat kita merasa lebih berenergi.

2. Minum teh hijau
Teh hijau adalah salah satu minuman yang dikenal akan kandungan antioksidannya. Kandungan tersebut dapat memperlancar metabolisme dan memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan efektif.

3. Latihan peregangan otot
Lakukanlah latihan untuk peregangan otot dengan pose yang dapat ditahan dalam waktu yang lama seperti yoga. Hal tersebut akan memperlancar aliran oksigen di dalam tubuh dan bisa membantu proses detoksifikasi.

4. Berkeringat
Ketika tubuh berkeringat, secara otomatis racun di dalam tubuh akan ikut keluar. Lakukan beberapa olahraga seperti kardio yang dilakukan dengan porsi yang cukup.

5. Minum air putih
Air putih dapat mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Dengan minum cukup air putih, maka proses detoksifikasi akan lancar. Saat tubuh mendapat cukup asupan air, maka kulit pun akan ikut terlihat lebih segar.

6. Meditasi
Siapa sangka bahwa racun juga ada dalam pikiran kita? Cara untuk membuangnya adalah dengan meditasi. Misalnya, saat bangun pagi, kita bisa melakukan meditasi. Duduk bersila, tenangkan pikiran, dan biarkan selama 15 menit. Dengan begitu maka pikiran kita akan lebih tenang dan rileks.

7. Ke sauna
Saat di sauna, tubuh akan berkeringat. Namun jangan lupa kembalikan asupan cairan tubuh dengan minum air putih. Hal ini baik untuk menjaga proses metabolisme agar berjalan dengan baik.

8. Buang air besar secara teratur
Ini adalah penting, karena jika tidak teratur, maka racun akan mengendap dalam tubuh. Agar lancar, coba makan makanan yang kaya akan serat. Agar metabolisme tetap lancar, maka buang air besar harus dilakukan setiap hari.

9. Jangan merokok atau minum alkohol
Seperti yang kita tahu, rokok dan alkohol hanya akan menambah racun ke dalam tubuh. Maka hindari merokok dan minum alkohol agar racun tidak makin menumpuk di dalam tubuh kita.
Berita Lainnya :
Bermasalah Dengan Ketombe? Yuk, Ikuti 4 Cara Ampuh Ini!
Bermasalah Dengan Bibir Kering dan Pecah-Pecah? Yuk, Ikuti Tips Ini!

https://id.she.yahoo.com/yuk-intip-cara-mudah-mengeluarkan-racun-dari-tubuh-060200446.html

No comments:

Post a Comment