Pasang Iklan Di Sini

Tuesday, September 9, 2014

Choi Pan, Kudapan untuk Teman Minum Teh

Choi Pan, Kudapan untuk Teman Minum Teh


Kulit

1 gelas tepung beras
1 sendok makan munjung tepung sagu
3 sendok makan minyak goreng
Garam
2 1/4 gelas air

Isi

3 siung bawang putih, cincang halus
3 sendok makan ebi, rendam air panas, cincang kasar
3 bengkuang ukuran sedang, dikupas, potong-potong bentuk korek api
Merica bubuk

Caranya :
Kulit: campur tepung beras, tepung sagu, 3 sendok makan minyak, ½ sendok teh garam, dan air. Aduk rata hingga adonan tidak menggumpal. Masak dengan api sedang, sambil aduk terus hingga adonan kalis. Angkat. Dinginkan.

Isi: Tumis bawang putih sampai harum dan berubah warna kuning keemasan. Angkat separuh bagian bawang putih, sisihkan. Tumis sisa bawang putih bersama ebi dan bengkuang. Masak hingga bengkuang layu, bubuhi garam (sesuai selera) dan merica, aduk rata. Angkat.

Penyelesaian: Ambil sedikit adonan kulit, bentuk seperti mangkuk tipis (bila adonan masih lengket, tambahkan lagi tepung sagu). Beri 1 sendok makan isi, rekatkan ujung-ujungnya seperti membuat pastel. Letakkan di loyang yang sudah diolesi minyak sayur. Kukus selama 10-15 menit , lalu angkat.
Sajikan dengan ditaburi sisa bawang putih goreng. Jika suka tambahkan saus cabai.


https://id.she.yahoo.com/choi-pan-074400849.html

No comments:

Post a Comment