8 Kebiasaan Orang Yang Super Efisien
23/11/2013 by sinta milia
Banyak orang yang ingin menjadi lebih efektif dan efisien. Bayangkan, Anda tentu ingin menghabiskan lebih sedikit waktu untuk mengerjakan hal-hal yang tidak Anda sukai dan ingin lebih banyak waktu untuk kegiatan yang lebih banyak menghasilkan kepuasan, kebahagiaan, dan profit. Beberapa orang mampu mengefektifkan waktunya sehingga mereka memiliki lebih banyak waktu untuk melakukan hal-hal yang mereka sukai. Berikut 8 teknik yang dilakukan orang-orang efektif untuk mendapatkan kebebasan seperti itu.
1. Berhenti Multitasking
Banyak orang yang membanggakan diri karena mereka mampu mengerjakan beberapa hal dalam satu waktu (multitasking). Tapi sesungguhnya hanya sedikit yang dapat fokus dalam 1 atau 2 tugas, terutama yang membutuhkan fokus dan detail. Mereka merasa bangga bisa menyelesaikan banyak hal, padahal sebenarnya kualitas pekerjaan mereka sangat rendah.
Orang yang sangat efektif tahu bahwa konsentrasi yang minim distraksi akan membuat kualitas kerja meningkat serta dapat selesai dalam waktu yang lebih singkat. Orang yang tidak fokus juga membuat proses kerjanya tidak berjalan normal sehingga akan lebih cenderung membuat kesalahan yang justru akan membuang waktu dan energi lagi untuk memperbaikinya.
2. Delegasikan
Banyak orang yang kehilangan produktifitas karena mengerjakan tugas lebih banyak daripada yang dapat mereka capai. Jangan terinspirasi oleh CEO dan para pemimpin yang memenuhi jadwal mereka yang bekerja siang malam. Orang-orang yang efektif sangat ahli dalam mendelegasikan tugas pada orang lain yang mampu mengerjakannya dengan lebih baik.
Begitu Anda memiliki banyak tugas, pilih beberapa tugas yang paling sesuai dengan Anda, lalu delegasikan sisanya.
3. Berkomunikasi secara tepat
Komunikasi yang buruk bisa sangat menghabiskan waktu. Orang yang efisien berhati-hati sebelum melakukan komunikasi. Saat menelepon atau mengirim email, mereka menggunakan kata-kata yang mudah dipahami, sopan, dan mengarah pada tujuan.
4. Rutin Membuat Jadwal
Orang yang efisien rutin membuat jadwal di kalender mereka, sehingga mereka lebih disiplin dalam menjalankan tugas-tugas dan lebih siap jika ada acara penting. Semakin Anda menguasai kalender Anda, semakin mudah untuk Anda mengatur jadwal jika ada acara mendadak.
5. Simpan Barang-Barang dengan Rapi.
Jika kita adalah orang yang berantakan, akan banyak waktu yang dibutuhkan untuk mencari barang saat diperlukan. Mencari kunci, pulpen, dan pakaian dapat menimbulkan frustasi apalagi jika ada hal penting yang harus Anda lakukan atau harus pergi ke acara penting.
Atur penyimpanan pakaian, kertas, dan barang elektronik sedemikian rupa sehingga Anda mudah mencarinya. Mungkin akan butuh waktu untuk menatanya, tapi kelak akan menghemat banyak waktu saat Anda mencari benda-benda penting itu.
6. Efektifkan waktu
Apakah Anda pernah membandingkan seberapa banyak waktu yang Anda gunakan secara produktif dengan waktu yang Anda buang begitu saja? Orang yang efisien mengatur waktu untuk setiap tugas yang harus mereka kerjakan dan patuh pada jadwal.
Coba catat waktu yang Anda habiskan untuk mengobrol atau beraktivitas dalam seminggu. Kemudian pada minggu berikutnya, lakukan aktivitas yang sama dan output yang sama namun dengan waktu yang lebih singkat. Anda akan takjub dengan penghematan waktu yang bisa Anda lakukan.
7. Istirahat
Orang yang lelah atau terlalu banyak bekerja tidak akan perform dengan baik. Orang-orang yang efisien memastikan bahwa mereka beristirahat dengan cukup sehingga mereka dapat bekerja dengan performa terbaik meski pekerjaan menumpuk.
8. Buat Rencana Matang
Usaha akan menjadi sia-sia apabila kita tidak memiliki jalan yang jelas untuk sukses. Orang-orang yang efisian tahu mereka harus meluangkan waktu untuk riset dan membuat perencanaan langkah-langkah apa saja yang harus dilakukan untuk mencapai sukses secara konsisten. Ya, memang merencanakan membutuhkan waktu. Tapi adanya tantangan, proses, dan tanggungjawab di awal akan membuat arah yang jelas dengan tim. Dengan komunikasi yang baik, setiap orang dapat bekerja dengan percaya diri dan efisien untuk mencapai semua target yang telah ditetapkan.
Diterjemahkan secara bebas dari 8 Things Really Efficient People Do
http://hot.yukbisnis.com/efisien/
No comments:
Post a Comment