Pasang Iklan Di Sini

Friday, January 9, 2015

Kayu Manis Baik Untuk Kesehatan Otak

Kayu Manis Baik Untuk Kesehatan Otak
Kamis, 08 Januari 2015, 06:06 WIB

Womanitely
Kayu manis (Ilustrasi)
Kayu manis (Ilustrasi)
A+ | Reset | A-
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kayu manis merupakan salah satu rempah populer yang biasanya ditambahkan pada pie apel, kopi, maupun cokelat panas.
Akan tetapi, terdapat beberapa alasan kesehatan untuk menggunakan kayu manis lebih sering lagi dikarenakan, kayu manis kaya akan kalsium, serat, zat besi, flavanols, manganese, dan antioksiden.

Berikut ini beberapa alasan memilih kayu manis sebagai pelengkap makanan Anda seperti yang dilansir dari
 Womanitely, Kamis (8/1):

Membantu fungsi otak

Ini telah teruji bahwa mencium aroma kayumanis dapat meningkatkan proses kognitif Anda. Akan tetapi mengkonsumsi secara rutin dapat meningkatkan fungsi otak. Kayu manis meningkatkan memori, fokus, perhatian, dan mengurangi risiko penyakit Alzheimer. Selain itu, mengkonsumsi sedikit kayu manis setiap harinya dapat melawan sikap cepat marah, depresi, dan mencegah sakit kepala.

Baik untuk jantung

Studi dari Penn State menunjukan bahwa menambahkan rempah seperti kayu manis dan kunyit dapat mengurangi dampak negatif dari pengkonsumsian makanan berlemak. Meskipun ada baiknya untuk mengurangi makanan berkadar lemak jenuh tinggi yang sangat tidak ramah terhadap jantung, menambahkan kayu manis maupun kunyit dapat mengurangi efek negatif dari makanan tersebut.

Membantu mengurangi berat badan

Ketika dikombinasikan dengan diet yang sehat serta olah raga rutin, kayu manis juga dapat membantu mengurangi berat badan. Hal ini dikarenakan, kayu manis meningkatkan metabolism dan menstabilkan gula darah yang berperan penting dalam pembakaran lemak. Anda bisa menambahkan kayu manis ke dalam oatmeal, yoghurt, maupun makanan diet lainnya untuk mempercepat proses pembakaran lemak.



http://gayahidup.republika.co.id/berita/gaya-hidup/kuliner/15/01/07/nht4r4-kayu-manis-baik-untuk-kesehatan-otak

No comments:

Post a Comment